Santri Ponpes Daarul Ahibbah Bagikan Masker Saat Harlah NU

SERANG, teropongbanten.id – Para santri Pondok Pesantren Daarul Ahibbah bagikan masker kepada para pengendara sepeda motor dan masyarakat yang melintas di sekitar Jalan Selikur Tanahara, Kecamatan Tanara, Kabupaten Serang, Banten, Minggu (31 Januari 2021).

Kegiatan tersebut merupakan cara santri memperingati hari lahir (harlah) Nahdlatul Ulama (NU) ke-95. Jika peringatan harlah NU sebelumnya diperingati dengan meriah kini diperingati secara daring dan dengan kegiatan bakti sosial mengingat masih dalam situasi pandemi COVID-19.

Ketua Yayasan Daarul Ahibbah, Enjat Mu’jizat mengungkapkan, para pengurus ponpes dan santri berinisiatif untuk membagikan masker kepada masyarakat mengingat penyebaran COVID-19 di Banten masih sangat tinggi.

“Di momen kali ini kami membagikan masker sebanyak ratusan buah kepada para pengendara dan masyarakat di sekitar Jalan Kp. Ciguha. Kegiatan ini juga bekerja sama dengan kepolisian setempat,” ucap Abi Enjat.

Ia juga mengungkapkan, kegiatan ini adalah bentuk kepedulian pengurus dan santri Ponpes Daarul Ahibbah kepada masyarakat agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan dan berperilaku hidup sehat

“Dengan kegiatan ini kita mengajak kepada masyakarat agar selalu patuh pada protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran COVID-19 ini,” tuturnya.

Ia juga menambahkan, sebagai kader pergerakan dan bentuk partisipasi generasi milenial NU, para pengurus dan santri merasa terpanggil untuk berkontribusi dalam memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Kabupaten Serang.

“Dengan momentum Harlah NU ke 95 yang bertepatan dengan pandemi global COVID-19, sebagai kader pergerakan kami sangat terpanggil untuk berkontribusi dalam memutus mata rantai penyebaran COVID-19 untuk terciptanya kondisi masyarakat yang tenang dan kondusif seperti sedia kala,” tuturnya.

Selain membagi-bagikan masker, para pengurus dan santri juga mengajak dan mengimbau kepada kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan untuk pencegahan penyebaran COVID-19.

“Kami mengajak masyarakat untuk selalu berperilaku hidup sehat serta ikut andil dalam pencegahan COVID-19 dan menjaga terus lingkungan,” tambah salah satu pengurus Ponpes Daarul Ahibbah, Mahez. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *