Wali Kota Serang Sebut Pers Punya Andil Besar dalam Pembangunan

SERANG, teropongbanten.id – Wali Kota Serang Syafrudin menilai, insan pers telah berkontribusi dalam pembangunan di Ibukota Provinsi Banten ini. Hal tersebut dikatakannya usia perayaan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 secara virtual, di Kominfo Kota Serang, Selasa (9 Februari 2021).

Pada kesempatan tersebut Syafrudin juga mengajak insan pers untuk bersinergi. Kritik-kritik yang membangun tentu sangat dibutuhkan, apalagi jika kritik yang dibarengi dengan solusinya.

“Kami berharap bisa bersinergi dengan insan pers. Tak hanya pada persoalan kritik, melainkan dapat pula membantu memberikan solusi,” tuturnya.

Syafrudin juga menyebut, tema HPN tahun ini sangat tepat. Semangat pemulihan ekonomi tentu bukan hanya di Jakarta, melainkan di Kota Serang juga. Sebab dampak pandemi ini membuat sektor ekonomi terpuruk.

Kehadiran insan pers di situasi pendemi ini, disebutnya banyak dibutuhkan masyarakat sehingga masyarakat dapat mengetahui kabar terbaru.

“Peringatan HPN sangat strategis. Initinya HPN 2021 ini luar biasa. Terlebih tema kali ini sangat tepat dengan kondisi terkini. Tentunya semangatnya untuk bagaimana membuat masyarakat sejahtera,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua PWI Kota Serang, Teguh Akbar Idham mengatakan, meski perayaan HPN kali ini tidak dilaksanakan dengan begitu meriah, namun diharapkan tak mengurangi makna, apalagi semangat dalam dunia jurnalistik.

“Harus selalu diingat, kita hadir untuk kepentingan publik,” katanya.

Akbar menilai, di era perkembangan teknologi yang semakin pesat, kapanpun dan dimanapun informasi mudah didapat, bahkan hanya dari genggaman tangan. Tentu hal tersebut menjadi tantangan semua pihak dalam mengurai arus informasi di dunia tanpa batas ini.

“Sebab itu, sebagai insan pers tentu perkembangan zaman di era digitalisasi ini menjadi sebuah tantangan dalam menghadirkan kisah fakta pada tulisan,” tuturnya.

Oleh karena itu, Akbar mengatakan, sinergisitas antara insan pers dan unsur pemerintah menjadi salah satu kunci dalam membendung informasi yang tidak benar. Terlebih, disaat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) ini.

“Kami selaku pengurus PWI Kota Serang berharap agar unsur pemerintah baik dari tingkat kepala daerah, sekda, OPD, kecamatan, dan kelurahan agar lebih koopratif. Terlebih ketika para wartawan meminta wawancara melalui pesan WhatsApp ataupun telpon,” ucapnya. (Lel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *